Piala Kasad , Kodim 0409 R/L gelar Liga Santri

Image

Pewarta : Arief .

Rejang Lebong Portalbermano.com –  Sebanyak Tiga Tim Sepak Bola Pondok Pesantren dari masing masing Kabupaten bersaing pada turnamen Liga Santri yang digelar oleh Kodim 0409/RL dengan Sistem Trofeo match di Lapangan Pandawa Yonif 144/JY pada Pukul 14.57 Wib.Senin(20/06/22)
Turnamen ini digelar dalam rangka turnamen Sepak Bola Piala Kasad Liga Santri PSSI U-18 tahun 2022 dengan diikuti oleh Ponpes Nurul Qur’an Kabupaten Lebong, Ponpes Darussalam Kab. Kepahiang dan Ponpes Miftahul Jannah Kab. Rejang Lebong.

Dandim 0409/RL melalui Kasdim 0409/RL Mayor Arh. M.Zaini Nurdin menjelaskan bahwa liga santri ini telah dipersiapkan 3 tim sepak bola yang mewakili pondok pesantrennya masing-masing dari masing masing Kabupaten.

Sementara tujuan dari liga santri ini difokuskan untuk mencari bibit atlet sepakbola di tingkat kabupaten. Atas perintah bapak Kasad, kami mengadakan turnamen Liga Santri ini, sehingga akan muncul bibit atlet sepak bola yang diharapkan.
Untuk itu hari ini kita menggelar kegiatan pembukaan liga santri di wilayah Kodim 0409/RL dengan menggunakan Sistem Trofeo match dengan Pertandingan segitiga dengan mempertemukan 3 tim secara bergantian.

Dengan Sistem Trofeo match kita akan mengetahui kemampuan dari masing masing Tim Sepakbola yang berlaga nantinya di Propinsi Bengkulu. Ujar kasdim

Pasi Ter Kapten Cba Arif Parwoko mengatakan sebelum pelaksanaan pembukaan liga santri di wilayah Kodim 0409/RL, masing masing Tim sepak bola telah melakukan sparring beberapa kali guna melakukan uji kemampuan.

Hari ini pada pembukaan liga santri di wilayah Kodim 0409/RL di lapangan Pandawa Yonif 144/JY kita gelar turnamen dengan sistem Trofeo atau round robin dengan format 3×45 menit yang artinya Pertandingan segitiga dengan mempertemukan 3 tim secara bergantian, dengan durasi 45 menit (1 babak) setiap pertandingan.
Ketiga Tim sepak bola masing masing Ponpes saling berhadapan menggunakan sistem round robin dengan waktu pertandingan adalah 1×45 menit. Jika pertandingan berakhir imbang, dilanjutkan dengan adu penalti. Sistem penghitungan poinnya adalah tiga poin untuk kemenangan dalam waktu 45 menit, dua poin untuk kemenangan via adu penalti, dan nol poin bagi tim yang kalah.

Pelaksanaan Liga santri di wilayah Kodim 0409/RL berhasil dimenangkan oleh Tim Ponpes Nurul Quran Lebong sebagai juara I, Ponpes Darussalam Kepahiang Juara II dan Ponpes Miftahul Jannah Rejang Lebong meraih juara III.

Semoga Turnamen Liga santri yang digelar Kodim 0409/RL akan memberikan pengalaman dan ilmu bagi pemain itu sendiri dalam menghadapi turnamen selanjutnya di Propinsi Bengkulu.Ujar pasi Ter

Follow Portal Bermano di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *