Redaksi PortalBermano.com
Lebong , Portalbermano.com – Keinginan warga desa Bukit Nibung kecamatan Bingin Kuning kabupaten Lebong Provinsi Bengkulu untuk dapat ikut serta melaksanakan salah satu Program unggulan bupati Lebong Kopli Ansori-Fahrurrozi Yaitu turun Tanam pada musim tanam kedua (MT-2) terpaksa harus tertunda, Pasalnya karena kekurangan pasokkan air diareal persawahan di desa tersebut , sementara luasan lahan disekitar mencapai ratusan Hektar.
Hal ini terungkap sa’at dilaksanakannya Reses penjaringan Aspirasi oleh sejumlah anggota dewan perwakilan rakyat daerah (DPRD) Daerah pemilihan II kabupaten Lebong yang meliputi kecamatan Bingin Kuning Dan Lebong Sakti serta kecamatan Lebong Tengah, di gedung serba guna desa setempat Sabtu 16 Juli 2022.
“Selama Ini kami hanya mengandalkan sumber air untuk mengairi areal persawahan didesa kami ini dari Air karat dan tadah hujan, Sementara dengan luasan areal persawahan yang ada , air karat tidak sanggup untuk memenuhi kebutuhan air untuk mengairi areal persawahan yang ada, Solusi sementara jika untuk mencukupi air guna mengairi areal persawahan adalah dengan menambah debit air ke desa Bukit Nibung dengan sumber air terdekat yaitu dari sumber air Bioa Ba’es yang berlokasi dekat desa danau Liang dengan jarak kurang lebih 3,5 kilometer.” Sebut Nasarudin sa’at memperjelas aspirasi warganya yang disampaikan dihadapan sejumlah anggota DPRD.
Mengingat tidak hadirnya OPD tehnis yaitu Dinas pertanian dan perikanan (Disperkan) sa’at pelaksanaan Reses, Sementara menurut Tim secretariat dprd ,Opd Dimaksud sudah diundang selain DPMD dan Dinas PUPR-HUB. Sehingga permasalahan yang dihadapi Warga desa Bukit Nibung atas keinginan untuk ikut serta melaksanakan MT-2 tidak terjawab dengan tuntas, Walau demikian , Warga desa Bukit Nibungt cukup merasa puas dengan jawaban yang diberikan oleh Pihak PUPR-Hub Yang diwakili oleh Kepala bidang Bina Marga Haris Santoso ST terkait usulan peningkatan Jalan yang sudah bertahun tahun diusulkan baik melalui reses dan musrenbang , yakni ruas jalan Bukit Nibung desa Bungin dan ruas jalan Bukit nibung Sadie karang tinggi , walau hanya menampung atau aspirasi mereka ditampung .