25 KPM di Desa Talang Petai Terima BLT DD Triwulan Pertama TA 2024

Image

Pewarta : Alex Naliarno.

Muko-Muko. PortalBermano.com  – Pemerintah Desa (Pemdes), Talang Petai, Kecamatan V koto Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, menyalurkan bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) kepada 25 keluarga penerima manfaat (KPM) triwulan pertama Tahun Anggaran 2024.

Penyerahan BLT DD ini diberikan langsung oleh Penjabat Kepala Desa Talang Petai, Martinus yang disaksikan aparatur Pemdes,BPD,Babinsa,Babin kamtibmas desa setempat, Rabu,( 03/04).

https://portalbermano.com/dekat-dengan-zulhas-kopli-ansori-diyakini-dapat-rekom-pan-maju-walikota-bengkulu/

Dalam arahannya, Kepala Desa Talang Petai menyampaikan, BLT-DD yang disalurkan adalah jatah triwulan I yang meliputi bulan Januari, Februari dan Maret 2024 untuk 25 KPM.

“Besaran bantuan masih sama yakni Rp 300 ribu/bulan. Tapi karena BLT-DD yang kita salurkan hari ini untuk jatah tiga bulan sekaligus, maka total bantuan yang diterima setiap KPM senilai Rp 900 ribu, tolong pergunakan bantuan ini secara bijak, minimal bisa membantu KPM untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari seperti Sembako dan kebutuhan dasar lainnya terlebih di ujung bulan suci ramadhan ini yang mendekati Lebaran. Ini bagian berkah Ramadhan bagi masyarakat penerima bantuan” ungkap Martinus.

Martinus juga berharap, seluruh kegiatan pembangunan yang akan datang sesudah Lebaran di desanya pada TA 2024 ini, dapat terlaksana dengan lancar dan bisa memberi kontribusi positif untuk kesejahteraan masyarakat serta kemajuan desa. (AN)

Follow Portal Bermano di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *